Jakarta — Metroliputan7.com.- Usai menunaikan Rukun Islam kelima mendampingi Wakil Presiden Republik Indonesia (Wapres RI) K.H. Ma’ruf Amin yang memenuhi undangan Kerajaan Arab Saudi untuk melaksanakan ibadah haji pada 5 s.d. 12 Juli 2022, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono beserta Ny. Vero Yudo Margono, Rabu pagi, (13/07) tiba kembali ke tanah air.
Kepulangan Kasal dari Tanah Suci melalui Bandara Internasional Royal Terminal Jeddah menuju bandara Soekarno Hatta, Jakarta menggunakan pesawat Garuda Indonesia Boing 777- 300 ER dengan waktu tempuh lebih kurang selama 10 jam.
Sesaat sebelum kepulangannya ke tanah air, Kasal beserta Ny. Vero Yudo Margono berkesempatan melaksanakan Tawaf Wada’ (Tawaf perpisahan) bersama Atase Laut RI Riyadh Kol Laut (S) Dudy Hilmansyah yang mendampingi Wapres RI melaksanakan kunjungan kerja ke Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Jeddah. Kedatangan rombongan diterima langsung oleh Duta Besar LBBP RI untuk Kerajaan Arab Saudi Abdul Aziz Ahmad yang sekaligus melaporkan Evaluasi Pelaksanaan Haji 2022 kepada Wapres RI.
Sedangkan rangkaian kegiatan selama di Arab Saudi, Kasal dan rombongan melaksanakan sholat Maghrib dan Isya berjamaah dilanjutkan dengan ziarah ke makam Rasulullah yang berlokasi di Masjid Nabawi, Kota Madinah. Di hari berikutnya, Kasal berziarah ke makam para syuhada di Jabal Uhud, beribadah di Masjid Quba dan Masjid Nabawi serta mengunjungi Museum Nabi Muhammad SAW.
Selama melaksanakan Ibadah Haji, Laksamana Yudo bersama rombongan Wapres RI menuju Masjidil Harom untuk melaksanakan sholat Magrib dan Isya serta ibadah Sunnah lainnya. Kasal beserta Ny. Vero Yudo Margono juga menuju Padang Arafah untuk melaksanakan ibadah Wukuf hingga matahari terbenam. Pada malam harinya, rombongan menuju Muzdalifah untuk melaksanakan mabit hingga lewat tengah malam, termasuk mengambil batu kerikil untuk melempar Jumrah.
Perintah melaksanakan Ibadah Haji bagi umat Muslim ini juga tercatat dalam QS. Al Baqarah : 125 yaitu, “Dan (ingatlah), ketika Kami menjadikan rumah (Ka’bah) tempat berkumpul dan tempat yang aman bagi manusia. Dan jadikanlah makam Ibrahim itu tempat sholat. Dan telah Kami perintahkan kepada Ibrahim dan Ismail, “Bersihkan lah rumah-Ku untuk orang-orang yang tawaf, orang yang iktikaf, orang yang rukuk dan orang yang sujud!”