Pasuruan, Metroliputan7.com.–
Pemerintah Provinsi Jawa Timur memberikan bantuan sosial kepada KPM PKH plus, Asistensi Sosial Penyandang Disabilitas (ASPD), tunjangan bagi Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dan Taruna Siaga Bencana (Tagana) serta zakat produktif di Kabupaten Pasuruan.
Penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan di Pendopo Kecamatan Kejayan, dimana Gubernur Jatim diwakili oleh salah satu staf Disperindag Jatim, dan dari Pemkab Pasuruan diwakili oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Pasuruan, Yudha Triwidya Sasongko.
Total ada 112 orang penerima. Dengan rincian 20 orang penerima bantuan PKH plus, 2 orang penerima bantuan ASPD, 20 Tagana, 20 TKSK dan 50 pelaku UMKM dari beberapa kecamatan di Kabupaten Pasuruan.
Menurut Sekda Yudha, Pemerintah Kabupaten Pasuruan sangat berterima kasih kepada Gubernur Jatim yang telah memperhatikan kondisi sosial kemasyarakatan warga di Kabupaten Pasuruan. Salah satunya melalui bantuan sosial bagi para penerima program PKH hingga para petugas yang berpartisipasi dalam lancarnya penyaluran bantuan.
“Kita menyampaikan terima kasih atas perhatian Gubernur Jatim kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pasuruan. Terutama dengan bantuan sosial yang diberikan seperti hari ini,” katanya.
Perihal permasalahan sosial di Kabupaten Pasuruan, Pemkab Pasuruan menurut Yudha juga terus berupaya untuk menangani permasalahan sosial. Salah satunya pengentasan kemiskinan melalui program pelatihan, pendampingan usaha, pemberian bantuan modal, dan lainnya.
“Pengentasan kemiskinan menjadi salah satu prioritas pembangunan di Kabupaten Pasuruan. Program dan kegiatan seperti pelatihan, pendampingan usaha dan lainnya,” jelasnya.