Dokumentasi Istimewa
Jakarta. Metroliputan7.com.–
Mantan penyidik KPK, Harun Al Rasyid, menyambut baik adanya pembentukan Korps Pemberantas Tindak Pidana Korupsi (Kortas Tipidkor) Polri. Ia bahkan mendorong Kortas Tipikor Polri untuk lebih bisa diandalkan dalam memberantas korupsi di Indonesia.
“Kortas Tipidkor Polri harus tampil dengan wajah baru dibandingkan dengan Direktorat Tipikor Polri yang selama ini ada. Lebih presisi, lebih kuat dan lebih trengginas dalam melakukan penindakan-penindakan korupsi,” ungkapnya kepada wartawan, Rabu (11/12/24).
Ia menilai, kehadiran Kortas Tipikor harus lebih aktif dan terukur dalam kegiatan pencegahan korupsi sebagaimana yang telah dijalankan oleh Satgassus Pencegahan Tipikor Mabes Polri dalam tiga tahun terakhir.
Apresiasi penuh pun disampaikannya kepada Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo dalam pembentukan Kortas Tipikor. Ia juga menyarakan mendukung penuh dan berharap Kortas Tipikor Polri bisa mengusut kasus-kasus korupsi besar.
“Dengan dukungan institusional dan kelembagaan yang lebih baik, maka diharapkan pencegahan dan pemberantasan yang dilakukan oleh Kortas Tipidkor harus lebih menyentuh pada sektor sektor dalam kategori ‘big fish’ dan tidak hanya pada kasus kasus yang ‘small fish’,” jelasnya.
Diketahui, Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo sebelumnya mengenalkan Kortas Tipidkor Polri dalam peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Hakordia). Jenderal Sigit memastikan akan mengoptimalkan Kortas Tipidkor dalam pemberantasan korupsi.
“Saya kira Kortas memang kemarin Perpres-nya sudah disahkan, namun demikian dalam prosesnya masih ada penyempurnaan terkait dengan strukturnya. Tentu harapan kita Kortas Tipikor semakin bisa mengoptimalkan peran Polri dalam hal pencegahan dan pemberantasan Tipikor di Indonesia,” ungkap Jenderal Sigit.