Sampang, Metroliputan7.com, –
Mayat tanpa identitas ditemukan mengapung di perairan laut Camplong, Sampang, Madura Jawa Timur. Kamis, (16/1/2025).
Kapolres Sampang AKBP Hartono menjelaskan, mayat tanpa identitas ditemukan di wilayah hukumnya yaitu, perairan laut Camplong pagi tadi, sekira pukul 08:00 wib.
Setelah mendapatkan informasi dari petugas HCML, kemudian, melalui anggotanya Sat Polairud Polres Sampang di lokasi dan memastikan adanya mayat yang mengapung, hingga tim berhasil mengevakuasi mayat tersebut.
” Saat ditemukan, posisi mayat mengapung, masih utuh dan masih lengkap,” jelas Kapolres.
AKBP Hartono yang sebelumnya menjabat Kasubdit I Ditentelkam Polda Jatim itu mengatakan, bahwa saat ini mayat sedang dalam diidentifikasi.
” Saat ini, jenazah masih berada di RSUD dr Mohammad Zyn Sampang, untuk dilakukan identifikasi lebih lanjut.” Singkatnya.