Sidoarjo — Metroliputan7.com.- Dalam menyambut HUT kemerdekaan republik Indonesia 17 Agustus 2022 dan sebagai bentuk kepedulian antar sesama sejumlah Wartawan di Sidoarjo bersama yayasan Sapu Jagat Nusantara beserta Kepala Desa Jati alun alun menggelar bakti sosial kerja bakti membersihkan rumah Nenek Napiah (75) yang selama ini hidup sebatang kara di desa jati alun alun kecamatan prambon, Minggu (14/8/2022).
Kepala Desa Jati Alun alun Abdul Manap menuturkan, Saya atas nama Desa yang saya pimpin berterima kasih kepada yayasan Sapu Jagat Nusantara, dan beberapa awak media atas kepeduliannya dengan warga. Untuk warganya yang tinggal RT 02 RW 01 kerja bakti membersihkan rumah ibu Napiah yang hidup sebatang kara.
Manap menambahkan, Ibu Napiah saat ini berumur 75 tahun dalam kondisi yang sehat dan bulan selanjutnya minta bantuan di dampingi terus dan untuk desa sangat merespon sekali. Desa sendiri sudah mendampingi Ibu Napiah untuk Data tekan e-KTP untuk pembuatan KTP dan perbarui data,”Pungkasnya.
Ketua Umum Sapu Jagat Nusantara Hj.Sri Setyo Pertiwi atau yang akrab dipanggil Ning Tiwi menyampaikan agenda kunjungan pada hari ini adalah dalam Rangka meningkatkan semangat kita menyongsong 17 Agustus 1945 dimana hari ini hari kemerdekaan republik Indonesia maka dari itu kita balas semangat.
“Semangatnya sekarang bukan perang tapi kita tingkatkan kepedulian pada lingkungan sekitar kita,”Ucap Ning Tiwi. Ning Tiwi menambahkan,”Selain agenda kerja bakti kita juga mengkirikan beberapa perabot rumah tangga, tempat tidur, lemari, kipas angin dan magigcom. Ning Tiwi berharap Nenek Napiah dapat istirahat dengan nyaman dan menghirup udara lebih segar dan lebih sehat.
Yang bikin miris, semua anggota perangkat desa tidak satu pun terlihat batang hidungnya untuk mendampingi Kepala Desanya. Padahal sudah di intruksi oleh Kades agar bersedia hadir dalam acara kerja bakti tersebut. Entah apa yang membuat mereka tidak hadir, itu sangatlah di sesalkan oleh Pak Abdul Manap sebagai Kepala Desa.
“Tapi Pak Kades tidak akan patah semangat agar warganya bisa hidup sejahtera, untuk kedepannya rumah ibu napiah yang tidak layak huni ini akan berkordinasi dengan Gus Muhdlor sebagai Bupati atau wakil Bupati agar rumah Ibu Napiah dapat bantuan bedah rumah agar tidak terjadi insiden kejatuhan atap rumah,”Tutupnya.